Minggu, 15 Januari 2017

Tak Banyak yang Tau! Inilah Momen Indahnya Ukhuwah Islamiyah, FPI Bersama HTI dan Banser Hadiri Tabligh Akbar di Riau

ALLAHU AKBAR! Momen Indahnya Ukhuwah Islamiyah, FPI Bersama HTI dan Banser Hadiri Tabligh Akbar di Riau

Dilansir dari nugarislurus.com, momen langka terjadi Sabtu, tanggal 14 Januari 2017, yaitu sinergi dua penjaga Aswaja dinegeri ini Barisan Ansor Serbaguna (Banser) dan Front Pembela Islam (FPI) di bumi Melayu, Pekanbaru Provinsi Riau, Sabtu (14/1).

Adalah Satkorwil Banser Riau yang mengabadikan momen indah tersebut melalui akun facebook pribadinya Banser Riau. Kedua laskar dan satpam pengawal Aswaja ini terlibat pengamanan bersama acara Sholawatan Habib Syekh Bin Abdul Qodir Assegaf yang merupakan pengurus mustasyar PWNU Jawa Tengah.

“Penjemputan habib syech Banser Riau & FPI tetap bisa akur di bandara SSK II Pekanbaru, “ujar Banser Riau mengawali statusnya.
ALLAHU AKBAR! Momen Indahnya Ukhuwah Islamiyah, FPI Bersama HTI dan Banser Hadiri Tabligh Akbar di Riau
Dan selanjutnya Banser Riau menceritakan momen indah itu hingga membuat netizen terharu.

SYUKUR ALHAMDULILLAH
Puji syukur kami ucapkan atas karunia yang tak terhingga atas berlangsungnya RIAU BERSHOLAWAT bersama habib Syech. Tak lupa ucapan terimakasih kami sampaikan kepada seluruh pihak yang terlibat pada kegiatan tersebut, khususnya sahabat Banser sepropinsi Riau.

Tak lupa juga kami ucapkan kepada saudara lama FPI yang bersinergi dengan bagus. Tak ada ego yang dikedepankan, tak ada hujatan terlontar, ngepam bersama, makan nasi bungkus bersama, tak terjadi apa yang dikhawatirkan orang, kami enjoy aja, tertawa dan kelakar bersama, sangat mengharukan hati kami dan seluruh jama’ah.

Sukses Kolaborasi pengamanan BANSER bersama FPI propinsi Riau, semoga menjadikan ukhuwah islamiyah makin kuat di bumi lancang kuning Riau. Era Kebangkitan ASWAJA dibumi melayu. Bersenandung sholawat bersama habib syech dan puluhan ribu jama’ah Nahdliyin…… shollu ‘alan-nabi….!!!!

Pesan Habib Syech: sesuk ketemu ning suwargo bareng, najan wong NU mlebu disik, jebule disusul wong muhammadiyah, wong FPI, lan liya liyane…. dadi nggak sepi ning suwargo…. Intinya Surga itu adalah tak ada rasa iri, dengki, kibir, ora rumongso bener dewe…….(baca tidak merasa benar sendiri.

Netizen pun dibuat takjub dan terharu. Salah satu akun Mas Han yang mengaku Satkorcab Banser Batang memberikan komentar sangat indah.

“Kelemahlembutan saling mengayomi itu sangat pnting di miliki Banser, Ketegasan juga diperlukan dan dimiliki FPI. Tapi sejatinya BANSER juga bisa garang dan FPI juga bisa santun. Mari kita sikapi dengan hati yang sejuk sebagai sesama hamba gusti Alloh. 86 BANSER SATKORCAB BATANG BLACK BARET ALAS ROBAN, “Ujar Mas Han.

“Karena sejatinya FPI adalah anak dari NU jangan Hiraukan adu Domba yang diluar sana, “komentar akun Kafana Strore.

Akun Zaidun Qooimun berkomentar: Mantap…ndak usah dengarkan ocehan orang yang ndak paham persatuan.. BANSER & FPI melangkah Bersama KOMUNIS kocar kacir…

“Seharusnya seperti itu di manapun, “ujar pemilik akun Nasroh Chandra Withana.

Sementara, Akun facebook Muhammadun P. Azzam menuliskan distatusnya terkait acara Tabligh Akbar yang fenomenal ini  
ALLAHU AKBAR! Momen Indahnya Ukhuwah Islamiyah, FPI Bersama HTI dan Banser Hadiri Tabligh Akbar di Riau
"Tadi pagi saya menghadiri indahnya ukhuwah dan sholawat bersama Habib Syech di halaman masjid raya Annur. Sungguh amat bahagia melihat Teman-teman Banser dan FPI bergandeng tangan bersama. Lebih senang lagi menyimak sholawat dan pesan2 Habib Syech dengan bahasa Jawanya yang kental. Apalagi ada taushiyah juga dari ustadz Abdul Somad. Tentu saya juga bertemu banyak Jamaah nahdliyin dari berbagai pelosok Riau. Ternyata banyak syabab HTI juga yang hadir. Indahnya ukhuwah. Selama ini jika ada upaya memecah belah, kalau menurut saya adalah ulah kalangan atheis neo komunis atau kelompok neo-liberal dan neo imperialis. Semoga ukhuwah makin terjalin untuk tegaknya rahmatan lil'alamin."


Related Posts

Tak Banyak yang Tau! Inilah Momen Indahnya Ukhuwah Islamiyah, FPI Bersama HTI dan Banser Hadiri Tabligh Akbar di Riau
4/ 5
Oleh